Monday, April 24, 2023

RSK Tayu Pati , serem angker mistis banget

 


Beberapa bulan lalu saya coba maen ke daerah utara jawa tengah yaitu pati tepatnya di kecamatan tayu , kecamatan paling utara kabupaten pati ini sangat lah indah karena disana terdapat pantai kali kalong dan pantai kebomoro . Tapi kali ini saya gak akan bahas itu , kedatangan saya disini untuk mengobati rasa penasaran saya pada sebuah bangunan rumah sakit yang terbengkalai dan sekarang sudah tutup permanen yaitu RSK Tayu . Sebuah bangunan rumah sakit yang cukup besar yang menyimpan misteri dan kisah menyeramkan lainnya ini memiliki daya tarik tersendiri.


Letaknya 20km ke arah Utara dari kota Pati untuk menuju RSK Tayu ini cukup mudah , selain bisa menggunakan kendaraan pribadi kalian juga bisa menggunakan transportasi umum bis, angkutan atau naik ojol yah terserah sih kalo bisa terbang juga gak papa malah lebih cepet hehehe... maaf canda. Menurut cerita masyarakat RSK Tayu ini sudah tutup lama , beroperasi dari tahun 1970. Sampai tahun 2000an dan saat ini terbengkalai, bangunan RSK Tayu yang cukup besar di tumbuhi banyak rumput liar dan sebagian dinding di coret coret gak karuan.di luar tampak banyak pedagang pedagang makanan yang berjualan di sepanjang jalan RSK Tayu . 



Tapi suasana jadi beda,ketika hari mulai malam di RSK Tayu ini suasana jadi berbalik seram. Yang tadi terlihat ramah dan aman aman saja berubah menjadi menyeramkan , kondisi yang sangat gelap mewarnai RSK Tayu ini , banyak kejadian misterius yang di alami oleh warga sekitar , dari suara kuntilanak nangis , ketawa , penampakan pocong , penampakan suster , suara sirine ambulan dari dalam RSK Tayu dan sekelebat banyangan hitam. Dulu , menurut salah satu cerita warga yang saya jumpai , ada seseorang yang datang dari jauh yang ingin menjenguk temannya yang sedang sakit , dan dia menginap di RSK Tayu ini , padahal di RSK Tayu sudah tutup dan gak beroperasi , dia seperti orang linglung ketika dia tau bahwa RSK Tayu sudah tutup ketika di tanya oleh warga sekitar.Serem juga ya , dan bangunan RSK Tayu sering dipakai penelusuran misteri oleh orang orang dari luar kota , dari anak anak YouTuber yang ingin pembuktian ke angkeran RSK Tayu hingga beberapa stasiun televisi yang ikut meliput berita mengenai RSK Tayu. 

https://youtu.be/e4n4sK2ocps

https://youtu.be/VnOAgobpQ0k

Angin sepoi Sepoi menemani suasana malam , karena letak geografis RSK Tayu memang dekat dengan laut ya. Suara serangga malam ikut bersautan, Suasana damai sambil ngopi di depan RSK Tayu sangat asik, tapi kalo masuk ke dalem RSK Tayu jujur ​​saya takut hehehe. .buat kalian yang mau maen kesini untuk pembuktian atau bikin konten atau meliput berita seputar misteri, langsung aja kesini ,dapat merasakan sensasi mistis yang kuat dan menarik perhatian .

Sekian dari saya .

Previous Post
Next Post

0 comments: