Tuesday, May 2, 2023

Eden adversary , Messiah .

 Kali ini saya mau sedikit menyimak lagu salah satu band yang akhir akhir ini reputasi nya sangat di perhitungkan di kalangan musik metal solo , siapakah mereka , Eden adversary . 6 orang pemuda solo ini yang beberpa tahun lalu merilis single lagu mereka yang berjudul 'messiah' . yang menurut saya patut jadi perhatian adalah ketika mereka mengusung konsep videoklip serem ala ala satanisme . Bagi saya totalitas mereka memang tak diragukan lagi , untuk sekelas band indie beraliran kan deathcore . Band dengan konsep panggung semua personil bertopeng ini emang lagi giat membuat materi materi lagu yang beda. penataan konsep videoklip yang cukup di pikirkan secara matang yang menjadi nilai tambahan pada single lagu Messiah kali ini .


Diawali dengan suara Suara seperti mantra mantra kuno seperti menggiring kita masuk kedalam suatu lorong yang mengerikan . Dan di tambah lagi dengan sound distorsi yang cukup pas pada porsi lagu Messiah kali ini . Berdurasi kurang lebih 6 menitan , dengan karakter vokal yang berat dan cenderung lebih bersuara kejam cocok sekali dengan kemasan Vidio klip dan musik mereka di lagu Messiah . Di lagu Messiah ini Eden adversary mengusung konsep tone gitar dan bass yang cukup rendah bisa di perkirakan mereka menggunakan tuning b/A . 


Saya akui mereka memang jenius , dari segi pembuatan materi lagu ,penataan videoklip , konsep sound engineer yang pass pada porsi lagu Messiah ini. Dari segi totalitas penampilan , Eden adversary memang di atas rata rata band indie metal pada umumnya , yang sangat berani dan itu yang membuat daya tarik mereka beda lain dari pada yang lain. 


https://youtu.be/4EKV_-AaVCo

Saturday, April 29, 2023

Suasana malam , taman pakujoyo Sukoharjo

 


Malem ini seperti biasa , saya bakal maen ke suatu tempat di daerah Sukoharjo. Ke salah satu taman yang cukup terkenal di kalangan masyarakat Sukoharjo, yesss ,, ini lah dia taman pakujoyo Sukoharjo. Rasa penasaran saya karena banyak di ceriatain sama temen temen saya kebanyakan yang menjadi dorongan ingin rasanya membuktikan langsung main kesana. 

Taman yang letaknya di sudut timur kota Sukoharjo, jika kalian dari arah Utara Sukoharjo melalui jalur lingkar timur Sukoharjo taman pakujoyo ini berada di selatan rambu lalulintas RSUD Sukoharjo/DKR tepat kurang lebih 500m dari situ di sebelah kiri jalan. Jika kalian Dateng dari selatan tepatnya rambu lalulintas terminal Sukoharjo ambil arah kanan lurus terus melewati rell sekitar kurang lebih 1km dari itu tepatnya kanan jalan.


Setelah saya sampai sekitar jam 7 malem , rasa penasaran saya terobati tempatnya rame cukup luas dan seru banget di taman pakujoyo ini , banyak sekali pedagang, arena bermain anak , spot spot berfoto , kolam ikan cukup besar , danau kecil di sebelah Utara taman pakujoyo dan wahana wahana lainya . Banyak sekali pengunjung yang datang ke taman pakujoyo ini dari anak kecil, remaja hingga sekeluarga .


Cukup untuk mengobati rasa penasaran saya kali ini . Dan saya pun masuk ke lokasi taman pakujoyo dan berkeliling untuk melihat lihat langsung , taman pakujoyo cukup terawat dan saya melihat banyak sekali tersedia tempat pembuangan sampah di berbagai sudut taman Yap betul suapaya pengunjung bisa buang sampahn pada tempatnya  , WC yang cukup memadai dan fasilitas lainya yang di sediakan untuk pengunjung taman pakujoyo Sukoharjo . Dan yang terpenting adalah masuk ke taman ini gratis , cukup bayar retribusi parkir saja sebesar 2rb rupiah hehehe . 



Di resmikan pada 23 juni tahun 2016 oleh bapak Wardoyo yang pada waktu itu menjabat sebagai bupati Sukoharjo , dari taman yang semulanya taman biasa di sulap menjadi taman yang sangat bagus dan indah . Perkembangan yang sangat baik dari tahun ke tahunya , dan banyak dari sebagian penduduk setempat memanfaatkan lokasi taman pakujoyo untuk berdagang di area yang sudah di siapkan . Dengan adanya taman pakujoyo ini sangat membantu sekali UMKM warga sekitar , semoga kedepan bisa makin berkembang dan berkembang . 



Suasana malam kali ini sangat santai , sambil menikmati kopi dan membeli jajanan di area taman pakujoyo ini , sudah cukup membuat saya bahagia . Terlihat anak anak sedang bermain ayunan , bermain mobil remote control , berlari larian dan para remaja yang berfoto masih banyak lagi keseruan lainya maka dari itu kalian semua wajib mencoba datang ke taman pakujoyo . Cukup ramai pengunjung di malam ini dan waktu semakin larut malam , satu persatu pengunjung mulai meninggalkan lokasi taman pakujoyo . Dan harapan saya semoga ada banyak taman taman seperti taman pakujoyo ini di area Sukoharjo , karena dengan adanya tempat seperti ini bisa membantu meningkatkan ekonomi warga sekitar dan turut memajukan kabupaten Sukoharjo agar semakin maju . Sekian dari saya 

Wassalam . 


Monday, April 24, 2023

RSK Tayu Pati , serem angker mistis banget

 


Beberapa bulan lalu saya coba maen ke daerah utara jawa tengah yaitu pati tepatnya di kecamatan tayu , kecamatan paling utara kabupaten pati ini sangat lah indah karena disana terdapat pantai kali kalong dan pantai kebomoro . Tapi kali ini saya gak akan bahas itu , kedatangan saya disini untuk mengobati rasa penasaran saya pada sebuah bangunan rumah sakit yang terbengkalai dan sekarang sudah tutup permanen yaitu RSK Tayu . Sebuah bangunan rumah sakit yang cukup besar yang menyimpan misteri dan kisah menyeramkan lainnya ini memiliki daya tarik tersendiri.


Letaknya 20km ke arah Utara dari kota Pati untuk menuju RSK Tayu ini cukup mudah , selain bisa menggunakan kendaraan pribadi kalian juga bisa menggunakan transportasi umum bis, angkutan atau naik ojol yah terserah sih kalo bisa terbang juga gak papa malah lebih cepet hehehe... maaf canda. Menurut cerita masyarakat RSK Tayu ini sudah tutup lama , beroperasi dari tahun 1970. Sampai tahun 2000an dan saat ini terbengkalai, bangunan RSK Tayu yang cukup besar di tumbuhi banyak rumput liar dan sebagian dinding di coret coret gak karuan.di luar tampak banyak pedagang pedagang makanan yang berjualan di sepanjang jalan RSK Tayu . 



Tapi suasana jadi beda,ketika hari mulai malam di RSK Tayu ini suasana jadi berbalik seram. Yang tadi terlihat ramah dan aman aman saja berubah menjadi menyeramkan , kondisi yang sangat gelap mewarnai RSK Tayu ini , banyak kejadian misterius yang di alami oleh warga sekitar , dari suara kuntilanak nangis , ketawa , penampakan pocong , penampakan suster , suara sirine ambulan dari dalam RSK Tayu dan sekelebat banyangan hitam. Dulu , menurut salah satu cerita warga yang saya jumpai , ada seseorang yang datang dari jauh yang ingin menjenguk temannya yang sedang sakit , dan dia menginap di RSK Tayu ini , padahal di RSK Tayu sudah tutup dan gak beroperasi , dia seperti orang linglung ketika dia tau bahwa RSK Tayu sudah tutup ketika di tanya oleh warga sekitar.Serem juga ya , dan bangunan RSK Tayu sering dipakai penelusuran misteri oleh orang orang dari luar kota , dari anak anak YouTuber yang ingin pembuktian ke angkeran RSK Tayu hingga beberapa stasiun televisi yang ikut meliput berita mengenai RSK Tayu. 

https://youtu.be/e4n4sK2ocps

https://youtu.be/VnOAgobpQ0k

Angin sepoi Sepoi menemani suasana malam , karena letak geografis RSK Tayu memang dekat dengan laut ya. Suara serangga malam ikut bersautan, Suasana damai sambil ngopi di depan RSK Tayu sangat asik, tapi kalo masuk ke dalem RSK Tayu jujur ​​saya takut hehehe. .buat kalian yang mau maen kesini untuk pembuktian atau bikin konten atau meliput berita seputar misteri, langsung aja kesini ,dapat merasakan sensasi mistis yang kuat dan menarik perhatian .

Sekian dari saya .

Wisata puncak embung Batara sriten gunung kidul

 


Kali ini gue mau nyeriatin tentang destinasi wisata puncak yang ada di gunung kidul , wisata yang sangat menantang sih, yah itu menurut gue pribadi , karena emang tempatnya puncak ini tinggi banget dan kalian bisa menyaksikan penghujung mata angin wowww hehehe seru sekali bukan . Yap , inilah dia wisata puncak embung Batara sriten gunung kidul yang berada di desa pilang Rejo kecamatan Nglipar gunung kidul . Mungkin jika kalian semua mau kesini enaknya emang di saat saat pagi/ sore hari , karena kalian bisa lihat saat saat matahari terbit / matahari terbenam hehehe semoga cuaca mendukung ya hehehe, atau juga mau ajak temen kalian , pacar kalian , sanak saudara kalian , siapa aja deh boleh ke puncak embung Batara sriten gunung kidul.


Dan juga pula siapkan kendaraan yang sehat, karena nanti kalian pasti menemui banyak jalan jalan dengan tanjakan yang sangat curam , nah maka dari itu persiapan itu semua untuk ke puncak embung Batara sriten gunung kidul ,dan siapkan karcis masuk ke lokasi wisata puncak embung Batara sriten gunung kidul Karena nanti akan ada satu pos penjagaan untuk bayar retribusi biaya masuk puncak embung Batara sriten gunung kidul , oh iya buat yang mau camping di puncak embung Batara sriten gunung kidul sangatlah bisa sekali , buat temen temen yang mau ngerasain suasana alam puncak embung Batara sriten gunung kidul bisa kok langsung saja mencoba akan indahnya alam puncak embung Batara sriten gunung kidul ,siapkan bekal kalian hehehe atau disana juga tersedia warung warung penduduk asli yang menyediakan berbagai makanan ,himbauan jangan nyampah ya , mari kita jaga alam kita agar tetap asri . 

Ketika kalian sampai diatas puncak embung Batara sriten gunung kidul , terdapat sebuah pendopo yang klasik banget yang cocok buat kalian santai dan  kalian akan rasakan indahnya pemandangan yang bisa kalian lihat langsung dari puncak embung Batara sriten gunung kidul , di puncak terdapat satu petilasan waliyullah yang oleh penduduk setempat masih di rawat dengan baik mungkin ada sejarah tersendiri yang , kalau mau lihat petilasan tersebut langsung aja deh kelokasi , suasana puncak nan elok yang mengingatkan kita kepada kekuasaan sang pencipta dan tak lupa beribu syukur kita ucapkan karena mengagumi keindahan alam puncak embung Batara sriten gunung kidul ini , di sebelah Utara puncak embung Batara sriten gunung kidul berbatasan langsung dengan kecamatan Bayat Klaten yang kita bisa lihat dari puncak , dan terlihat indah kawasan Rowo Jombor jimbung dari sini , gunung Merapi pun turut minghiasi seakan mendamping , melengkapi indahnya alam puncak embung Batara sriten gunung kidul .


Di sebelah barat kita bisa lihat hamparan pegunungan seribu yang berbaris gagah hingga ke Jogjakarta , semua itu bisa kita nikmati dan kita saksikan di puncak embung Batara sriten gunung kidul . Dan jangan kwartir untuk para pengunjung puncak embung Batara sriten gunung kidul di lokasi sudah di terdapat mushola dan kamar mandi dan WC yang sudah disiapkan untuk para pengunjung . 

So...jadi... apalagi yang kalian tunggu ,, ingin pergi ke distinasi wisata alam yang ramah , murah , lokasinya nyaman ,akses cukup mudah di jangkau , yang suka akan ketinggian , camping, berpetualang, touring ,kumpul keluarga, kumpul pacar, teman dan lain lain , ayo langsung saja ke puncak embung Batara sriten gunung kidul. 

Sekian dari saya ....


Friday, July 3, 2020

solusi pengobatan penyakit hati.




berikut adalah panduan mengenai cara ampuh mengobati penyakit dalam, yaitu adalah penyakit hati .penyakit yang selalu bersarang dalam hati manusia dan sulit untuk di sembuhkan. maka dari itu kita sebagai manusia harus senantiasa berdoa dan memohon lindunga allah swt. agar terhindar dari penyaki hati ini.

Penyakit hati.

Hati merupakan poros semua anggota tubuh manusia. Oleh sebab itu, semua anggota tubuh manusia bergerak di bawah perintahnya.baik buruknya suatu tindakan, hati lah yang mengendalikannya. Namun demikian kadang kala manusia tidak menyadari bahwa hatinya sedang sakit. Bahkan hatinya terdapat penyakit yang sulit disembuhkan.mengenai penyakit hati ini allah berfirman ;

Dalam hati mereka ada penyakit, lalu ditambah allah penyakitnya , dan bagi mereka siksa yang pedih disebabkan mereka berdusta. ( q.s albaqarah ;10).
Berdasarkan firman allah swt tersebut, bahwa hati manusia bisa mengalami sakit atau berpenyakit. Adapun penyakit hati yang akan kita bahas. Dalam bab ini yaitu adalah IRI HATI .

 Pengertian iri hati .

 iri ialah sifat tidak suka atau kurang senang melihat orang lain beruntung jadi , orang yang iri hati ialah orang yang tidak senang melihat orang lain mendapat keuntungan. Oleh karna itu sifat seperti ini termasuk sifat yang tercela. Iri hati merupakan akhlak yang MAZMUMAH. Islam melarang kita bersifat iri hati. Karna iri hati menupakan penyakit hati yang sangat berbahaya.



Cara mengobati penyakit iri hati

Iri hati merupakan penyakit yang sering melanda diri kita . penyakit ini akan menimbulkan bahaya yang sangat besar apabila tidak segera kita obati. Orang yang mempunyai sifat iri hati hidupnya pasti tidak akan merasa tentram dan tenang. Ia akan hidup gelisah karena ia selalu tidak suka melihat orang lain mendapat keuntungan.sifat iri hati merupakan penyakit yang amat berbahaya itu amatlah dilarang oleh allah swt. Oleh karna allah melarang kita bersifar iri hati , maka sepantasnya jika kita menjauhi hal tersebut. 
Firman allah swt menyebut;
 dan jangan lah kamu iri terhadap apa yang dikaruniakan allah swt pada sebagian kamu lebih banyak dari sebagian yang lain ( q.s annisa ayat 32).
 Adapun cara mengobati penyakit iri , ialah dengan bersyukur terhadap segala karunia dari allah , bersifat qa na’ah terhadap pemberian allah , dan selalu memandang kepada yang lebih rendah (  miskin )dengan demikian , semoga kita dapat menjauhi sifat iri hati ini .